Spanyol Menjuarai UEFA Nations League Usai Kalahkan Kroasia Lewat Adu Penalti

Tio Prasetyon Utomo

June 19, 2023 · 2 min read

Spanyol Menjuarai UEFA Nations League Usai Kalahkan Kroasia Lewat Adu Penalti
Football | June 19, 2023
Spanyol Menjuarai UEFA Nations League Usai Kalahkan Kroasia Lewat Adu Penalti

MSPORTS – Tim nasional Spanyol sukses menjadi juara UEFA Nations League 2022/23 usai mengalahkan Kroasia melalui adu penalti. Setelah skor bertahan 0-0 selama 120 menit, Dani Carvajal menjadi pahlawan pada adu penalti untuk membawa La Roja menang 5-4.

Bermain di stadion De Kuip, Senin (19/6) dini hari WIB, Spanyol nyaris unggul pada 10 menit pertama. Kemelut terjadi di depan gawang Kroasia setelah Fabian Ruiz melepaskan umpan silang berbahaya. Namun Alvaro Morata gagal membuka skor karena lebih dulu terperangkap offside.

Lalu pada menit ke-23, Kroasia memiliki peluang melalui upaya Andrej Kramaric. Namun bek Spanyol Aymeric Laporte mampu mencegah skuad asuhan Zlatko Dalić membuka skor.

Pada babak kedua, bek sayap Kroasia Ivan Perisic melepaskan umpan berbahaya ke depan gawang. Mario Pasalic gagal menyambut bola dengan sundulannya di depan gawang, namun bola jatuh ke kaki Josip Juranovic di tiang jauh. Sayangnya tembakannya jauh melebar dari target.

Pemain pengganti Spanyol, Ansu Fati mampu membuat perbedaan di akhir laga. Setelah menerima umpan dari Rodri, Fati melepaskan tembakan yang gagal dihalau kiper Dominik Livakovic. Namun Perisic berhasil membuang bola dari mulut gawang.

Pada babak perpanjangan waktu, bek Spanyol Nacho melakukan aksi gemilang dengan tekelnya untuk mencegah Lovro Majer mencetak gol kemenangan. Sementara Dani Olmo melepaskan tendangan voli yang melebar.

Setelah tanpa gol sepanjang 120 menit, pertandingan terpaksa dilanjutkan ke babak adu penalti untuk menentukan pemenang.

Kiper Spanyol, Unai Simon, lebih dulu melakukan penyelamatan dari tendangan Majer. Aymeric Laporte lalu berpeluang untuk menjadi pahlawan Spanyol, namun tendangan penaltinya  gagal menemukan target.

Bruno Petkovic menjadi algojo selanjutnya dari Kroasia. Namun Simon kembali beraksi di bawah mistar dengan menyelamatkan bola. 

Dani Carvajal lalu sukses menjadi pahlawan Spanyol ketika sukses menjebol gawang Livakovic, untuk memberikan trofi pertama bagi Spanyol sejak Piala Eropa 2012 lalu.

Spanyol kini bergabung bersama Portugal dan Prancis sebagai juara Nations League.

Sementara itu, gelandang veteran Luka Modric masih gagal membawa pulang trofi pertama bagi Kroasia di partai ke-166 untuk timnas.