Stefano Pioli Apungkan Pujian kepada Generasi Muda AC Milan

Pelatih AC Milan Stefano Pioli mengakui keputusannya untuk memilih para pemain remaja di Coppa Italia saat menyingkirkan Cagliari membuat banyak orang terkejut.

Di laga yang dimenangkan Milan dengan skor 4-1 di San Siro itu, Pioli menyusun line up yang diisi oleh pemain remaja, seperti Jan-Carlo Simic, Alex Jimenez, dan Chaka Traore.

“Saya tidak akan mengatakan ini melampaui ekspektasi, karena ketika Anda mempersiapkan diri dengan skuad yang bagus, Anda selalu berharap yang terbaik,” kata Pioli kepada Mediaset.

Pioli mengakui anak asuhnya sempet dilanda demam panggung. Akan tetapi seiring berjalannya waktu, rasa gugup itu hilang. Bahkan nama Chaka Traore sempat masuk papan skor!

Piolo menuturkan para penampil yang merupakan jebolan akademi Milan bisa memberikan banyak pilihan kedepannya, di tengah badai cedera yang sempat menimpa skuad utama.

“Tentu saja, beberapa pemain sedikit gugup pada awalnya, namun setelah kami mencairkan suasana, segalanya menjadi lebih mudah. Anak-anak ini punya kualitas, bakat, tapi yang terpenting, sikap luar biasa yang harus mereka pertahankan,”

“Hal ini tidak bisa dianggap remeh, terkadang lebih mudah melatih pemain muda dibandingkan yang lebih tua, terkadang sebaliknya, namun sikap mereka menunjukkan akademi muda Milan bekerja dengan sangat baik,”

“Para pemain muda membuktikan bahwa mereka mampu menyampaikan pendapatnya, sehingga mereka tidak hanya dianggap sebagai opsi darurat, tetapi juga alternatif nyata bila diperlukan. Itu adalah kesuksesan bagi klub.”

Banyak pihak mengaku mereka mengangkat alis dan mengungkapkan keterkejutannya saat membaca starting XI. Namun Pioli hanyak tertawa menanggapi hal tersebut.

“Kamu bukan satu-satunya! Saya membuat pilihan ini karena itu sesuai dengan momen yang kami hadapi dan apa yang saya lihat dari para pemain. Tim ini memiliki keseimbangan yang baik, namun kami juga tidak dapat memanggil Loftus-Cheek dan Bartesaghi karena mereka sedang flu, Leao baru saja pulih dari cedera, Kjaer dan Pulisic banyak bermain, jadi kami harus mempertimbangkan semua hal ini.”

Selanjutnya Rossoneri akan menghadapi pemenang antara Atalanta atau Sassuolo di perempat-final, dan akan mengetahui lawan mereka setelah pertandingan pada Kamis (4/1) dini hari WIB.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Jake Paul Ejek Mike Tyson Bak Peri Kecil Pemarah – Catat Link Streaming untuk Besok

Suasana tegang terjadi dalam face-off terakhir pada duel tinju yang mempertemukan Mike Tyson vs Jake…

4 jam ago

Ole Romeny Lagi di Jakarta, Disinyalir Bakal Dinaturalisasi PSSI

Pemain keturunan asal Belanda, Ole Romeny dilaporkan tengah berada di Jakarta. Kabar tersebut diungkap oleh…

6 jam ago

PSSI Beri Kemudahan untuk Garuda Fans Menonton Timnas Indonesia

Garuda Fans kini tak perlu khawatir lagi soal akses dan kenyamanan saat menyaksikan pertandingan antara…

7 jam ago

Head-to-head Timnas Indonesia Melawan Jepang

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Jepang dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15…

7 jam ago

Jay Idzes Sebut Timnas Indonesia Masih Punya Peluang Lolos

Jelang pertandingan menghadapi timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat, 15 November…

7 jam ago

Ryo Matsumura Prediksi Timnas Indonesia akan Sulitkan Jepang

Gelandang Persija Jakarta, Ryo Matsumura ternyata tengah mengalihkan perhatiannya ke laga antara Indonesia melawan Jepang.…

7 jam ago