Categories: FootballFootball News

Steve Kerr Gabung Real Mallorca sebagai Pemegang Saham

Foto: rcdmallorca.es

MSPORTS – Stever
Kerr yang merupakan pelatih Golden State Warriors dan tim nasional Amerika
Serikat di Piala Dunia FIBA 2023 ikut terjun ke dunia sepak bola.

Pria yang
kini berusia 57 tahun itu resmi menjadi salah satu pemegang saham di klub
LaLiga, Real Mallorca.

Keterlibatan
Kerr tidak terlepas dari klub tersebut yang baru saja memiliki pemilik mayoritas
baru dalam diri Andy Kohlberg sejak Juli.

Seperti
diketahui, Kohlberg merupakan mantan petenis yang aktif bermain pada 1979
hingga 1988. Seperti Kerr, ia pun berasal dari Amerika Serikat.

“Saya
merupakan teman dari Andy Kohlberg dan kami bersama pada musim panas ini. Dia
mengatakan ada perubahan di kepemilikan dan menawari saya pilihan untuk menjadi
bagian dari grup investasi,” kata Kerr dikutip situs resmi Mallorca.

“Saya
sangat termotivasi. Saya berada di Mallorca pada musim panas tahun lalu
menyaksikan pertandingan, mendukung tim, dan menjadi penggemar. Ini adalah
kesempatan yang menggairahkan,” lanjutnya.

“Saya
menjadi pendukung Real Mallorca tahun lalau dan sekarang bisa terlibat dengan
klub, saya akan menyaksikan seluruh pertandingan LaLiga,” sambungnya.

“Ini cukup
memotivasi dan bukan hanya dari sudut pandang sebagai pemegang saham. Dengan semuanya,
memberikan hati anda dan menjadi bagian dari klub, ini menggairahkan,” tegas
Kerr.

Kohlberg
sendiri menyatakan bahwa keputusannya mengajak Kerr untuk bergabung adalah
karena dampak yang dihadirkan.

“Ini adalah
langkah maju yang besar. Ketika dia datang setahun lalu dan berbicara dengan
pemain, dia memberikan dampak yang besar,” ucapnya.

“Saya
senang mendengar pesan soal kepentingan tim dan keterlibatan dari semua orang,
pemain awal maupun pengganti, dan bagaimana mereka bersiap. Mereka (pemain)
menyukainya dan Steve menikmatinya,” pungkas Kohlberg.

Sebagai catatan,
Real Mallorca sudah bermain di LaLiga selama tiga musim beruntun. Pada musim
pertama usai promosi, mereka berakhir di posisi 16. Namun, pada musim lalu
(2022/2023), mereka melonjak ke peringkat 9.

Pada musim
ini, dari dua pertandingan perdana, Mallorca meraih satu poin. Mereka imbang 1-1
di laga pertama melawan Las Palmas dan kalah dengan skor 0-1 dari Villarreal
pada akhir pekan kemarin.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Hasil Al Ettifaq 0-3 Al Nassr: Gol Penalti Cristiano Ronaldo Bawa Stefano Pioli Raih Debut Manis

Stefano Pioli melakoni debutnya dengan manis, setelah membawa Al Nassr meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Al Ettifaq, dalam…

57 menit ago

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

8 jam ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

8 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

8 jam ago

Bagas Adi Optimistis Bali United Kalahkan Malut United

Bek Bali United, Bagas Adi Nugroho dipastikan akan mengisi lini belakang di laga pekan keenam…

8 jam ago

Nova Arianto Senang Timnas Indonesia U-17 Dapat Pelajaran Berharga

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto mengaku puas dengan kinerja para pemain dalam uji tanding…

9 jam ago