Super Coppa Italia, Kesempatan Pertama Davide Calabria untuk Angkat Piala Sebagai Kapten

Tio Prasetyon Utomo

January 17, 2023 · 1 min read

Super Coppa Italia, Kesempatan Pertama Davide Calabria untuk Angkat Piala Sebagai Kapten
Football | January 17, 2023
Super Coppa Italia, Kesempatan Pertama Davide Calabria untuk Angkat Piala Sebagai Kapten

MSPORTS – Davide Calabria berpeluang untuk mengangkat piala
untuk pertama kalinya sebagai kapten AC Milan jika berhasil mengalahkan Inter Milan
dalam laga Piala Super Coppa Italia yang akan digelar pada Kamis (19/1/2023)
dini hari waktu Indonesia di King Fahd International Stadium, Arab Saudi.

Pada musim lalu, ketika Rossoneri menjuarai Serie A, status
kapten Milan memang masih dijabat oleh Alessio Romagnoli yang kemudian pindah
ke Lazio pada awal musim ini.

Oleh karenanya, kesempatan di atas pun menjadi sangat
istimewa bagi bek kanan berusia 26 tahun tersebut yang memang merupakan pemain
asli binaan akademi Milan.

Sejak debut untuk tim senior pada 2015, hingga kini Calabria
telah mencatatkan 197 penampilan, 8 gol, dan 15 assist. Dirinya hanya pernah
membela Milan karena tidak pernah dipinjamkan.

“Tentu saja saya membayangkannya. Merupakan tujuan saya
untuk memenangkan piala ini. Kami harus memberikan semua yang kami bisa,”
ungkapnya dikutip situs resmi Milan.

“Saya memimpikannya bersama tim ini. Untuk bermain sebagai kapten
adalah hal yang hebat. Namun, bisa memenangkannya adalah hal yang berbeda,” tegas
Calabria.

“Kami berada di sini karena kami berhak memenangkan
Scudetto. Sekarang, kami memiliki pial aini yang juga sama pentingnya,” lanjut
Calabria.

“Saya tidak suka membuat perbandingan dengan kapten lain di
masa lalu. Saya ingin menuliskan sendiri sejarah saya dan piala ini akan sangat
berarti bagi semua orang,” pungkas Calabria.