Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong akhirnya memanggil Nadeo Argawinata untuk menjadi bagian dari tim di Piala Asia 2024. Pemanggilan tersebut dilakukan stelah Syahrul Trisna dinyatakan mengalami cedera.
Pemanggilan tersebut tentu saja membuat banyak pihak kaget. Pasalnya dilakukan satu hari sebelum timnas Indonesia menjalani laga pertamanya melawan Irak, Senin (15/1).
Dengan begitu dapat dipastikan kalau Syahrul Trisna tidak akan ambil bagian di Piala Asia 2024. Sebelumnya Shin Tae-yong juga sempat mencoret Saddil Ramdani yang digantikan oleh Adam Alis.
Dijelaskan oleh Sumardji kalau pencoretan Saddil Ramdani dilakukan karena dua alasan. Yang pertama karena teknis.
Menurutnya ada beberapa pertimbangan, “Pertimbangannya adalah teknis. Ada kriteria-kriteria yang dinilai oleh Coach Shin. Penilaiannya itu mulai dari teknis sampai strategi,” jelas Sumardji.
Selain itu, disebutkan kalau Saddil Ramdani kalah saing dengan pemain lainnya. Witan Sulaeman dan Egy Maulana Vikri yang menjadi pesaing Saddil Ramdani dinilai lebih baik dari dirinya.
Bali United menang 2-0 atas Persebaya Surabaya pada pekan ke-17 Liga 1 2024/2025 di Stadion…
Gelandang Persija Jakarta, Maciej Gajos mencetak gol spektakuler dari sepakan penjuru yang mengarah langsung ke…
Persija Jakarta sukses menodai keangkeran Stadion Gelora Kie Raha saat menantang Malut United pada pekan…
Persija Jakarta meraih kemenangan 0-1 atas Malut United pada pekan ke-17 Liga 1 2024/2025 di…
Pelatih Leicester City Ruud van Nistelrooy menyayangkan kegagalan anak asuhnya dalam mengonversi peluang, saat dikalahkan…
Pelatih Masatada Ishii menyesalkan histori Thailand dengan Filipina menjadi tercoreng usai takluk 2-1 pada semifinal…