Categories: FootballFootball News

Tak Bisa Samai Level Guardiola, Mascherano Pilih Enrique Jadi Panutan

MSPORTS –  Javier Mascherano yang kini melatih tim nasional Argentina U-20, memilih pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique, menjadi panutannya sebagai pelatih sepak bola. 

Mascherano yang meraih kesuksesan karier sepak bolanya bersama Barcelona, menjadi anak asuh Enrique pada 2014 hingga 2017 di Camp Nou. 

“Saya bermaksud menyerupai Luis Enrique sebagai pelatih karena saya tahu saya tidak akan bisa mencapai Pep (Guardiola),” kata Mascherano, dikutip dari Mundo Deportivo

“Saya menjalani tiga tahun yang luar biasa dengan Luis Enrique. Ketika kami berbicara soal pentingnya pelatih untuk pesepak bola, ini tidak ada hubungannya dengan titel tapi dengan sebarapa pentingnya karier Anda. 

“Pelatih yang paling berpengaruh mungkin Pep karena perubahan yang besar tapi Luis Enrique memberikan putaran lain pada ide kami. 

“Pep pelatih yang tidak bisa dibandingkan, seorang jenius yang tidak mungkin bisa ditiru. 

“Saya pikir Luis hampir menyamai Pep tapi dia lebih bisa dijangkau untuk kami yang ingin menjadi pelatih.”

Mascherano memulai kariernya sebagai pelatih pada Desember 2021 setelah terpilih menjadi pelatih timnas Argentina U-20. 

Sebagai pemain, ia sempat membela West Ham United dan Liverpool di Inggris. Ia lalu hijrah ke Spanyol bersama Barcelona dan meraih titel La Liga lima kali dan dua kali Liga Champions. Ia lalu memutuskan pensiun pada 2020 lalu. 

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Hasil Liga Champions: David Raya Gemilang, Atalanta vs Arsenal Berakhir Imbang Tanpa Gol

Atalanta dan Arsenal harus rela berbagi angka, setelah menuntaskan duel dengan hasil imbang 0-0, dalam laga matchday 1…

40 menit ago

Hasil Liga Champions: AS Monaco Bungkam 10 Pemain Barcelona

AS Monaco berhasil membungkam perlawanan Barcelona dengan skor tipis 2-1, dalam laga matchday 1 League Phase Liga Champions 2024/25, di…

58 menit ago

Semen Padang Kembali Raih Kekalahan, Jadi yang Kemepat

Harapan Semen Padang untuk dapat bangkit dan memetik kemenangan di laga pertamanya di Tanah Minang…

14 jam ago

DPR RI Sahkan Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Rapat Paripurna DPR RI resmi mengesahkan permohonan naturalisasi dua pemain Timnas Indonesia yakni Mees Hilgers…

14 jam ago

Indra Sjafri Pastikan Timnas Indonesia U-20 Alami Peningkatan

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri mengaku senang melihat perkembangan fisik anak asuhannya. Perkembangan tersebut…

15 jam ago

PSSI Dapat Dukungan dari Kemenkumham Soal Piala Dunia 2026

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bertemu dengan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham), Supratman…

15 jam ago