Penalti telat Ryan Mendes membantu Tanjung Verde mengatasi Mauritania di Piala Afrika 2024. Kemenangan 1-0 atas Mauritania itu membawa Tanjung verde melaju ke perempatfinal Piala Afrika untuk kedua kalinya dalam sejarah.
Bermain di Stadion Félix Houphouët-Boigny, Selasa (30/1) dini hari WIB, kedua tim bermain sama kuat. Bahkan di babak pertama tidak ada gol yang terjadi.
Akan tetapi, ketika pertandingan tampaknya akan dilanjutkan ke perpanjangan waktu, sebuah keuntungan seakan turun dari langit setelah Tanjung Verde mendapatkan penalti di menit 88. Kala itu, kiper Mauritania Babacar Niasse melakukan pelanggaran kepada Benchimol.
Ryan Mendes yang menjadi algojo sukses menuntaskan tugasnya. Skor pun berubah menjadi 1-0 yang bertahan hingga pertandingan usai.
Tanjung Verde sendiri sebelumnya sukses lolos ke babak 16 besar usai menjadi pemuncak klasemen Grup B. Satu grup dengan Mesir, Mozambik dan Ghana, mereka sukses mengumpulkan tujuh poin.
Poin tersebut didapat dari dua kemenangan dan satu hasil imbang. Dua kemenangan itu diraih saat menghadapi Ghana 1-2 dan Mozambik 3-0. Lalu satu-satunya hasil imbang didapat saat menghadapi Mesir dengan skor 2-2.
Dengan kemenangan itu, Tanjung Verde akan melawan antara Maroko atau Afrika Selatan di perempatfinal Piala Dunia 2024 yang akan berlangsung di Stadion Charles Konan Banny, Yamoussoukro, Sabtu (3/2).
PSSI melalui PT. Garuda Sepakbola Indonesia (GSI) berkolaborasi dengan Meta mengundang JKT48, untuk mengisi After…
Jay Idzes belum sempat membela timnas Indonesia dalam pertemuan terakhir kontra Jepang di Piala Asia…
Pelatih Shin Tae-yong semringah usai laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026…
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui bahwa laga lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…
Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, menyadari bahwa skuad timnas Indonesia semakin mewah usai pertemuan terakhir di…
Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…