Categories: FootballLiga 1

Tekuk Persis Solo, Bhayangkara FC Akhiri Tiga Laga Tanpa Kemenangan

MSPORTS –
Bhayangkara FC berhasil mengalahkan Persis Solo dengan skor 3-1 dalam
pertandingan Liga 1 2022/2023 pekan ke-22, Kamis (2/2/2023).

Bertindak
sebagai tamu di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Bhayangkara unggul terlebih dahulu
lewat Alex Martins pada menit 24. Ia berhasil menuntaskan umpan tarik dari Matias
Mier.

Ini
merupakan gol dan pertandingan debut pemain asing asal Brasil berusia 29 tahun yang
baru direkrut pada akhir Januari kemarin.

Tidak lama
setelah babak kedua dimulai, tepatnya menit 50, The Guardian sukses
menggandakan keunggulan lewat penyerang mereka yang juga membela tim nasional
Indonesia, Dendy Sulistyawan.

Pemain berusia
26 tahun yang mengenakan nomor punggun 22 tersebut memanfaatkan kesalahan bek Persis,
Kanu Helmiawan, dalam melepaskan umpan.

Dendy
memotongnya dari depan kotak penalti yang kemudian dilanjutkan dengan tendangan
keras yang tidak bisa dihalau oleh Gianluca Pandeynuwu.

Pada menit
65, Ferdinang Sinaga berhasil memperkecil ketertinggalan Persis. Dirinya mampu
menuntaskan umpan tarik yang dikirimkan oleh Ryo Matsumura.

Namun,
Matias Mier bisa kembali memperbesar selisih gol bagi Bhayangkara ketika mencetak
gol pada menit 79. Gelandang asal Uruguay itu dengan mudah menceploskan bola ke
gawang setelah menerima umpan di Muhammad Hargianto.

Hasil ini membuat Bhayangkara meraih kemenangan perdana mereka dalam empat pertandingan. Sebelumnya, mereka kalah dari Persik Kediri (2-3) serta Persebaya Surabaya (1-2) dan ditahan imbang Dewa United (1-1). Kini, mereka ada di posisi 15 dengan 23 poin

Sementara bagi Persis, hasil ini membuat laju positif mereka yang tidak terkalahkan di enam pertandingan sebelumnya (2 menang & 4 seri) harus terhenti. Mereka tertahan di posisi 13 dengan 25 poin.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Usai Dihajar Jepang, Hajime Moriyasu Bicara Kans Timnas Indonesia Tembus Piala Dunia

Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, berbicara kans timnas Indonesia tembus Piala Dunia. Menurut Hajime Moriyasu, timnas…

1 jam ago

Hajime Moriyasu Ungkap Resep Jepang yang Hajar Timnas Indonesia

Jepang meraih kemenangan 0-4 atas timnas Indonesia pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi…

2 jam ago

Shin Tae-yong Tidak Garansi Timnas Indonesia Lolos ke Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Shin Tae-yong tidak memberikan garansi untuk timnas Indonesia lolos ke putaran 4 Kualifikasi Piala…

2 jam ago

Dicoret di Laga Kontra Jepang, Shin Tae-yong Akui Eliano Reijnders belum Sesuai Kriteria Timnas Indonesia

Pelatih Shin Tae-yong mengungkapkan alasan mencoret Eliano Reijnders dalam daftar susunan pemain timnas Indonesia saat…

3 jam ago

Shin Tae-yong Salahkan Ragnar Oratmangoen usai Timnas Indonesia Dibekuk Jepang

Timnas Indonesia dibekuk 0-4 oleh Jepang pada laga kelima Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

3 jam ago

Erick Thohir Pasang Badan usai Timnas Indonesia Dicukur Jepang

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pasang badan usai timnas Indonesia dikalahkan Jepang dengan skor 0-4…

4 jam ago