Thomas Doll Frustasi, Pemain Persija Jakarta Kurang Lapar di Atas Lapangan

Tio Prasetyon Utomo

February 07, 2024 ยท 1 min read

Thomas Doll Frustasi, Pemain Persija Jakarta Kurang Lapar di Atas Lapangan
Football | February 07, 2024
Thomas Doll menilai bahwa Ryo Matsumura dan kolega dinilai kurang lapar di atas lapangan.

Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll merasa frustasi dengan penampilan anak asuhnya, saat dikalahkan Borneo FC dengan skor 1-3, di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa (6/2) sore WIB.

Hasil minor itu semakin mempersulit langkah Persija untuk menembus empat besar. Saat ini Macan Kemayoran masih terpaku di urutan kesembilan dengan 32 poin, terpaut sembilan angka dengan Bali United di peringkat empat.

Thomas Doll menyebut kekalahan yang di derita Persija, selalu disebabkan masalah yang sama.

“Memang sulit untuk menang tandang, terlebih jika kami selalu melakukan kesalahan sendiri. Ini yang selalu menjadi masalah tim ini. Maka dari itu seringkali Persija tidak mampu meraih tiga poin,” ucap Thomas dikutip laman resmi klub.

“Saya mengatakan bahwa persiapan kami berjalan dengan baik, semua berlatih dengan bagus, dan datang dengan mood yang enak. Tapi pada akhirnya hasil ditentukan di atas lapangan,” katanya melanjutkan.

Sosok pria yang dulu sempat melatih Hamburger SV itu menambahkan bahwa Ryo Matsumura dan kolega dinilai kurang lapar di atas lapangan.

“Saya menilai para pemain tidak terlalu lapar untuk menang di atas lapangan, sehingga membuat permainan tim makin terlihat buruk,” ujar Thomas.