Manchester City mendekati kata sepakat untuk mendatangkan gelandang muda Argentina Claudio Echeverri dari River Plate. Manchester City telah mengadakan pembicaraan dengan pihak Claudio Echeverri.
Jika kesepakatan tercapai, kemungkinan besar Claudio Echeverri akan dipinjamkan kembali ke River Plate setidaknya hingga akhir musim. Hal serupa juga dilakukan Manchester City saat mendatangkan Julian Alvarez.
Julian Alvarez didatangkan Manchester City juga dari River Plate. Ia menandatangani kontrak dengan Manchester City pada Januari 2022.
Meski demikian, Julian Alvarez dipinjamkan ke River Plate hingga akhir musim 2021/22. Barulah ia melakukan debutnya di Premier League pada Agustus 2022.
Selama itu juga Julian Alvarez telah memenangkan gelar Premier League, Piala FA, Liga Champions, Piala Super, dan Piala Dunia Antarklub. Ia juga menjadi bagian dari tim Argentina yang menjuarai Piala Dunia 2022 di Qatar.
Kembali ke Claudio Echeverri, pemain berusia 17 tahun itu mulai banyak peminat setelah tampil baik selama Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia. Tampil di tujuh laga bersama Argentina, ia mencetak lima gol.
Lima gol yang diciptakannya itu terlahir di berbagai pertandingan. Satu di fase grup saat menghadapi Jepang U-17. Lalu ia mencetak hattrick di perempatfinal di JIS saat menghadapi Brasil dan satu gol lagi di semifinal saat menghadapi Jerman di Stadion Manahan, Solo.
Raksasa La Liga Real Madrid meneruskan tren kemenangan mereka, setelah berhasil menumbangkan Leganes dengan skor 3-0, di laga pekan…
Napoli berhasil kembali ke puncak klasemen, setelah mengalahkan AS Roma dengan skor tipis 1-0, di laga pekan ke-13 Serie…
Ruben Amorim gagal mempersembahkan kemenangna di laga debutnya untuk Manchester United, setelah ditahan imbang 1-1 Ipswich Town, laga…
Liverpool berhasil menang comeback setelah sukses mengalahkan Southampton dengan skor ketat 3-2, dalam laga pekan 12 Liga Primer…
Arsitek baru Genoa, Patrick Vieira mengungkapkan tak mudah untuk menangani tim di tengah kompetisi, dan…
Timnas basket Indonesia tak bisa berbuat banyak, saat menjamu Thailand di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Pasukan…