Categories: FootballLiga Inggris

Tottenham 0-2 Aston Villa: Dibekuk Skuad Unai Emery, The Lilywhites Terlempar dari Empat Besar

MSPORTS – Tottenham Hotspur melanjutkan tren buruknya usai jeda Piala Dunia usai kalah 0-2 di kandang sendiri dari Aston Villa, Minggu (1/1) malam WIB. Kekalahan ini membuat klub asal London Utara ini terlempar dari posisi empat besar.

Spurs kembali meraih hasil mengecewakan usai jeda Piala Dunia. Sebelumnya tim asuhan Antonio Conte ini susah payah meraih hasil imbang 2-2 di kandang Brentford, setelah sebelumnya tertinggal 0-2 lebih dulu.

Pada laga ini, Spurs kembali memiliki skenario yang sama dengan tertinggal 0-2 lebih dulu. Namun klub yang dijuluki the Lilywhites ini gagal meraih poin melawan tim asuhan Unai Emery tersebut, yang merupakan mantan pelatih musuh bebuyutan, Arsenal.

Spurs memiliki peluang emas lebih dulu lima menit sebelum jeda. Berawal dari Ivan Perisic yang menerima umpan lambung dari Clement Lenglet, ia berhasil menarik kiper keluar dari sarangnya sebelum memberikan umpan silang kepada Harry Kane. Meski tanpa kiper, sundulan Kane berhasil dihalau oleh Ashley Young di garis gawang.

Lima menit setelah jeda, Emiliano Buendia berhasil membuka skor. Gol tersebut diderita Spurs usai kiper sekaligus kapten, Hugo Lloris, gagal mengamankan bola dengan sempurna tembakan jarak jauh Ezri Konsa. Bola muntah lalu disambar Ollie Watkins, yang memberi umpan tarik kepada Buendia untuk memecah kebuntuan.

Spurs lalu memiliki peluang untuk menyamakan kedudukan pada menit 57. Dari skema tendangan bebas, Yves Bissouma berhasil memberi umpan panjang kepada Perisic, sayangnya tendangan pemain asal Kroasia tersebut masih melambung ke atas mistar.

Meskipun Spurs memiliki lebih banyak penguasaan bola, mereka sulit untuk menembus lini pertahanan Villa untuk mencari gol penyeimbang.

Dari 61 penguasaan bola di babak kedua, Spurs gagal melepaskan satu tembakan mengarah ke gawang. Sedangkan Villa bermain lebih efektif dan empat kali mampu mengancam gawang Spurs yang dijaga Lloris.

Setelah tembakan Watkins gagal berbuah gol, Villa akhirnya berhasil menggandakan kedudukan pada menit 73 yang dicetak oleh Douglas Luiz.

Gol tersebut berawal setelah Boubacar Kamara merebut bola dari Kane di area berbahaya. Luiz lalu memberikan umpan kepada John McGinn dan memberikan umpan manis kembali kepada Luiz yang dengan tenang memastikan tiga poin berharga untuk Villa.

Kekalahan ini membuat Spurs turun ke peringkat lima dengan 30 angka dari 17 laga, selisih dua angka dari Manchester United di posisi empat yang baru memainkan 16 laga. Sedangkan Villa bertengger di posisi 12 dengan 21 angka dari 17 laga.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Hajime Moriyasu Sudah Dengar Hasrat Pemain Timnas Indonesia, Skuad Jepang Semakin Terbakar

Duel yang mempertemukan Jepang kontra timnas Indonesia pada lanjutan Grup C putaran 3 Kualifikasi Piala…

16 menit ago

Erick Thohir Pastikan Kesiapan Rumput dan VAR SUGBK untuk Laga Timnas Indonesia Kontra Jepang dan Arab Saudi

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pastikan kesiapan dari rumput dan teknologi Video Assistant Referee (VAR)…

3 jam ago

Japan Masters 2024: Sabar/Reza Tumbang Di Babak 16 Besar

Pasangan ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, harus mengubur impiannya untuk melaju…

3 jam ago

Demi Menit Bermain, Arda Guler Didesak Tinggalkan Real Madrid

16 bulan pertama Arda Guler sebagai pemain Real Madrid tidak berjalan mudah. Ia belum pernah…

4 jam ago

Hadapi Jepang dan Arab Saudi, Erick Thohir Harap Timnas Indonesia Bisa Buat Kejutan

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berharap timnas Indonesia bisa membuat kejutan pada laga lanjutan Grup…

4 jam ago

Masa Depan Di Barcelona Belum Jelas, Pablo Torre Buka Kans Pergi Di Bulan Januari

Pablo Torre tampaknya ditakdirkan untuk meninggalkan Barcelona pada musim panas, tetapi pada akhirnya, ia tetap…

4 jam ago