UEFA Putuskan Nasib Venue Final Liga Champions Hari Ini

Tio Prasetyon Utomo

February 25, 2022 · 1 min read

UEFA Putuskan Nasib Venue Final Liga Champions Hari Ini
Football | February 25, 2022
Final Liga Champions akan digelar di Rusia

MGOALINDO – UEFA mengumumkan bahwa mereka akan menggelar rapat luar biasa pada Jumat sore ini WIB terkait situasi perang antara Rusia dan Ukraina.

Pasalnya, kondisi tersebut akan berimbas pada kompetisi tertinggi antar klub yang mereka jalankan, Liga Champions. Seperti diketahui, final Liga Champions musim ini rencananya akan digelar di Gazprom Arena, 28 Mei 2022 mendatang.

“Mengikuti perkembangan situasi antara Rusia dan Ukraina, Presiden UEFA akan menggelar rapat luar biasa antara Executive Committee pada pukul 10.00 CET (16.00 WIB), Jumat 25 Februari, untuk mengevaluasi situasi dan mengambil keputusan yang dibutuhkan,” tulis akun twitter resmi UEFA, @UEFA.

Dalam situs resminya, UEFA juga mengutuk tindakan invasi militer yang dilakukan oleh Rusia ke Ukraina.

“UEFA berbagi kekhawatiran signifikan dengan komunitas internasional terkait situasi keamanan yang berkembang di Eropa dan mengutuk keras invasi militer Rusia yang tengah berjalan di Ukraina,” tulis situs resmi UEFA.

“Sebagai badan sepak bola Eropa, UEFA bekerja tanpa lelah untuk mengembangkan dan mempromosikan sepak bola berdasarkan nilai-nilai bersama Eropa seperti kedamaian dan penghormatan untuk hak asasi manusia, dengan semangat Piagam Olimpiade.”

“Kami tetap bersolidaritas dengan teguh bersama komunitas sepak bola di Ukraina untuk bersiap dan memberikan uluran tangan kami bagi masyarakat Ukraina.”

“Kami menyikapi situasi ini dengan penuh keseriusan dan urgensi. Keputusan akan diambil oleh Executive Committee UEFA dan akan diumumkan besok (Jumat),” tutup UEFA.