MSPORTS – Asosiasi Sepak Bola Eropa (UEFA) berencana untuk merombak laga UEFA Super Cup dengan mengundang klub yang berlaga di liga Amerika Serikat, Major League Soccer (MLS).
Menurut the Mail, UEFA mempertimbangkan rencana untuk mengganti Super Cup dengan format turnamen baru yang berisi empat tim, untuk meningkatkan pemasukan mereka.
Turnamen ini akan menyerupai format Spanish Supercup. Klub-klub yang berlaga adalah pemenang dari Champions League, Europa League, Europa Conference League, dan satu klub dari MLS.
Kompetisi ini akan diadakan pada tengah tahun dan diperkirakan akan diadakan di luar Eropa untuk meraup penonton baru.
Saat ini, Super Cup hanya mempertandingkan dua tim pemenang Champions League dan Europa League.
Pemenang dari Europa Conference League memang patut diberikan kesempatan untuk berlaga dalam kompetisi ini, juga menambah satu tim lain untuk menggenapi turnamen ini menjadi empat tim.
Namun wacana untuk mengundang tim dari Amerika Serikat memang ditengarai hanya untuk menambah pemasukan dari pasar AS ke kantong UEFA.
Hingga Super Cup lalu, AC Milan, Barcelona, dan Real Madrid menjadi pemenang terbanyak kompetisi ini dengan perolehan lima gelar.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengundang para Presiden ASEAN untuk menonton laga lanjutan Grup C…
Pelatih anyar Persikabo Budiardjo Thalib menjanjikan adanya perubahan di tubuh Laskar Padjajaran, memasuki putaran kedua…
Krisis lini belakang yang dialami Real Madrid semakin mendesak klub untuk segera mencari bek tengah…
Kedatangan Ruben Amorim mendapat sambutan baik dari kapten Manchester United, Bruno Fernandes. Setan Merah berpisah…
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengunggah kebersamaan dengan Putra Mahkota Johor, Mayor Jenderal Tunku Ismail…
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo memastikan pemerintah bakal memberikan dukungan…