Categories: Other SportsTennis

US Open 2023: Novak Djokovic Kalahkan Taylor Fritz dan Lolos ke Semifinal

MSPORTS – Petenis nomor satu dunia Novak Djokovic berhasil menang mudah atas pemain tuan rumah Taylor Fritz dengan skor 6-1 6-4 6-4 dan memastikan tiket ke semifinal US Open 2023 pada Rabu (6/9) dini hari WIB.

Bermain di cuaca panas di Arthur Ashe Stadium, Djokovic yang kini memegang rekor 23 gelar Grand Slam ini bermain dengan kepala dingin dengan langsung mematahkan servis pertama Fritz.

Setelah Fritz kembali merebut servisnya, kedua pemain menghadapi gim panjang yang dimenangkan oleh Djokovic untuk unggul 3-1.

Djokovic kembali mengonversi break point untuk ketiga kalinya untuk menang di gim pertama.

Selanjutnya, petenis Serbia 36 tahun ini hanya satu kali mematahkan servis Fritz dan hasil tersebut cukup untuk merebut gim kedua.

Lalu saat gim penentuan, Fritz yang hanya sekali kalah saat servis sebelum partai ini, servisnya dua kali berhasil dipatahkan oleh Djokovic yang total mematahkan enam servis Fritz di pertandingan ini untuk menuju ke partai semifinal.

Hasil ini membuat Djokovic meraih rekor sempurna 13 kemenangan dan tanpa kekalahan di perempat final US Open. Ia juga mencatatkan rekor dengan 47 kali mencapai babak semifinal di Grand Slam, serta menang 16 kali dari 17 partai perempat final terakhir di Grand Slam.

“Saya basah kuyup oleh keringat dan saya melihat Taylor berganti baju beberapa kali. Kondisinya sangat lembab,” kata Djokovic, dikutip dari situs resmi ATP.

“Sulit untuk bermain bagi kedua pemain. Tapi itu sama bagi kedua pemain dan itulah sebabnya kami berlatih. Untuk mencoba dan menempatkan diri kami dalam kondisi terbaik untuk tampil. Itu tidak mudah, tapi Anda harus berjuang.”

Pada partai semifinal, Djokovic akan menghadapi petenis Amerika Serikat lainnya, Ben Shelton pada Sabtu (9/9) dini hari WIB.

Petenis berusia 20 tahun tersebut sebelumnya berhasil mengalahkan kompatriotnya Frances Tiafoe dengan skor 6-2 3-6 7-6(7) 6-2  pada partai perempat final.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo

Recent Posts

Luis Enrique Tegaskan Ousmane Dembele Bukan Pengganti Kylian Mbappé di PSG

Pelatih Paris Saint-Germain Luis Enrique berhati-hati dalam menentukan Ousmane Dembélé sebagai target man alias pencetak…

3 jam ago

Kesempatan Emas! Timnas Putri Indonesia Bakal Uji Coba Lawan Timnas Putri Belanda

Timnas Indonesia dipastikan bakal menghadapi Timnas Belanda, pada Oktober 2024. Laga tersebut merupakan rangkaian dari…

7 jam ago

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Diharapkan Jadi Ajang Pembibitan

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 di hari kedua telah sukses terlaksana. Beberapa pertandingan…

21 jam ago

Persik Kediri Berambisi Raih Tiga Poin, meski Tengah Pincang

Meski harus kehilangan 4 pemain, Persik Kediri tetap mentargetkan meraih hasil maksimal saat menantang tuan…

22 jam ago

Empat Wasit Indonesia Bertugas di AFC Champions League Two

Empat wasit Indonesia dipercaya menjadi pengadil salah satu pertandingan matchday pertama AFC Champions League Two…

23 jam ago

Erick Thohir Pastikan Berkomitmen kepada Timnas Putri Indonesia

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan tidak pernah membeda-bedakan komitmen dalam membangun sepak bola nasional.…

23 jam ago