Categories: Formula 1Other Sports

Verstappen Samai Rekor Vettel Untuk Menangkan GP Belanda, Alonso dan Gasly Podium

MSPORTS – Juara bertahan Max Verstappen (Red Bull) berhasil meraih hattrick di kandang sendiri pada GP Belanda yang berlangsung pada Minggu (27/8) malam WIB. Sementara itu Fernando Alonso (Aston Martin) dan Pierre Gasly (Alpine) meraih posisi podium.

Kemenangan menyamakan rekor eks pembalap Red Bull Sebastian Vettel yang meraih sembilan kemenangan beruntun.

Balapan ini dimulai dengan kondisi kering saat Verstappen mampu mempertahankan posisi terdepan dari  Lando Norris (McLaren) dan George Russell (Mercedes).

Alonso lalu berhasil merangsek ke posisi ketiga dan hujan mulai turun di tikungan terakhir yang membuat beberapa pembalap langsung bereaksi mengganti ban.

Rekan setim Verstappen, Sergio Perez, pertama kali yang mengganti ke ban inter dan posisi grid berubah total. Sementara Verstappen lalu masuk ke pit pada lap selanjutnya.

Pembalap yang cepat bereaksi mengganti ban basah langsung mendapatkan keuntungan dengan naik ke beberapa posisi. Sebaliknya, beberapa pembalap dari McLaren dan Mercedes yang bertahan dengan ban kering, justru dalam posisi tertinggal.

Hujan kemudian berhenti dan Verstappen mampu melakukan undercut dan berhasil kembali memimpin balapan di depan Perez.

Namun pada akhir balapan, hujan deras kembali turun serta Zhou Guanyu yang mengalami crash membuat red flag dikeluarkan pada balapan kali ini.

Saat balapan kembali dimulai, Verstappen mampu mempertahankan posisinya dari Alonso di peringkat kedua. 

Perez sejatinya menyentuh garis finis di posisi ketiga. Namun pembalap asal Meksiko tersebut dihukum penalti lima detik karena mobilnya terlalu cepat di pit lane, yang membuat Gasly naik satu posisi untuk meraih podium.

Posisi keempat diraih oleh Carlos Sainz (Ferrari), yang mampu menjaga posisinya dari Lewis Hamilton (Mercedes) di beberapa lap terakhir.

Namun rekan Sainz, Charles Leclerc, terpaksa retired karena mengalami kerusakan pada floor mobilnya. Begitu juga dengan Russell yang retired pada akhir balapan karena kebocoran pada bannya.

Norris yang start dari posisi dua dan sempat terlempar di luar 10 besar pada awal balapan, berhasil meraih poin dengan duduk di posisi tujuh. Adapun Alex Albon menghasilkan poin berharga untuk Williams dengan meraih posisi delapan.

Pembalap McLaren lainnya, Oscar Piastri, berada di posisi sembilan. Lalu posisi poin terakhir diraih oleh pembalap Alpine, Esteban Ocon, yang berada di posisi 10.

Berikut hasil lengkap GP Belanda, Minggu (27/8):

Tio Prasetyon Utomo

42037

Share
Published by
Tio Prasetyon Utomo
Tags: GP Belanda

Recent Posts

‘Bikin’ Eric Garcia Kena Kartu Merah, Ini Penjelasan Bintang Barcelona Marc-Andre Ter Stegen

Kapten Barcelona, Marc-Andre ter Stegen, menjadi sorotan karena keputusan yang salah saat mereka menghadapi AS…

1 menit ago

Sikat Arema FC, PSS Sleman Raih Kemenangan Perdana Di Liga 1

PSS Sleman meraih kemenangan meyakinkan atas Arema FC dalam lanjutan Liga 1 2024/25, Jumat (20/9)…

1 jam ago

Ranking FIFA: Timnas Indonesia Naik Ke Empat Peringkat!

Timnas Indonesia mengalami kenaikan peringkat di ranking FIFA terbaru yang dirilis, Kamis (19/9). Keberhasil tersebut…

1 jam ago

Jadwal MPL ID S14 Hari Ini: Geek Fam Hadapi Dewa United Esports, Bigetron Alpha Tantang Tim Liquid ID

MPL ID Season 14 kembali berlanjut! Turnamen Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia itu telah…

4 jam ago

Perolehan Medali PON XXI Aceh-Sumut: Jawa Barat Masih Ungguli DKI Jakarta Di Puncak

Kotingen Jawa Barat berhasil merebut posisi puncak klasemen perolehan medali PON XXI Aceh-Sumut 2024 dari…

5 jam ago

Ultras AS Roma Lakukan Protes Setelah Daniele De Rossi Dipecat

Ultras AS Roma telah mengumumkan bahwa mereka akan menggelar protes terhadap keputusan pemecatan pelatih Daniele…

6 jam ago