Victor Roque Dapat Kartu Merah dalam Laga Kontra Alaves, Xavi: Kami Akan Mengajukan Banding

Barcelona berhasil memenangkan pertandingan di markas Deportivo Alaves pada pekan ke-23 La Liga 2023/2024, yang berlangsung pada hari Minggu (4/2). Skor akhir pertandingan Alaves vs Barcelona adalah 1-3.

Barcelona unggul 2-0 berkat gol dari Robert Lewandowski pada menit ke-22 dan Ilkay Gundogan pada menit ke-49. Meskipun Alaves berhasil mencetak satu gol melalui Samu Omorodion pada menit ke-51, Blaugrana kembali menambah keunggulan dengan gol dari pemain pengganti Vitor Roque pada menit ke-63.

Meski Barcelona kehilangan Vitor Roque yang mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-72, hal tersebut tidak menghalangi mereka untuk memperoleh tiga poin. Vitor Roque hanya bermain selama 13 menit dalam pertandingan tersebut. Selama waktu itu, dia berhasil mencetak satu gol, menerima kartu kuning, dan akhirnya mendapatkan kartu kuning kedua yang berujung pada kartu merah.

Menurut Xavi, pelatih Barcelona, keputusan memberikan kartu kuning kedua kepada Vitor Roque dianggap tidak adil bagi timnya. Pemberian kartu kuning kedua kepada Vitor Roque menimbulkan kekesalan di pihak Barcelona, karena terlihat bahwa Vitor Roque mencoba untuk menghindari tekel dari Rafa Marin, bukan melakukan pelanggaran dengan sengaja.

“Kami akan mengajukan banding untuk kartu Vitor Roque. Wasit lagi-lagi melakukan kesalahan. Pengusirannya sangat tidak adil,” tutur Xavi dilansir Barca Blaugranes.

“Saya tak perlu bilang apa-apa. Kalian sudah melihatnya sendiri.”

“Kami sudah merasakan akibat dari kasus Negreira, itulah kenyataannya. Itulah yang saya rasakan. Satu-satunya hal yang saya minta adalah biarkan kami berkompetisi, itu saja yang saya minta. Saya tidak akan pernah lagi berbicara tentang wasit. Namun, Anda kemudian membunuh saya. Apa yang bisa saya katakan? Saya harus mengatakan yang sebenarnya,”pungkasnya.

Muhammad Gemilang

42040

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

11 jam ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

11 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

14 jam ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

14 jam ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

15 jam ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

15 jam ago