Categories: FootballLiga Inggris

Virgil van Dijk Dipastikan Absen Sebulan Lebih Bersama Liverpool

MSPORTS – Bek Liverpool, Virgil van Dijk, dipastikan absen setidaknya selama sebulan usai menderita cedera hamstring saat melawan Brentford, Selasa (3/1) dini hari lalu.

Van Dijk terpaksa diganti saat turun minum oleh pelatih the Reds, Jurgen Klopp, di laga yang berakhir dengan kekalahan 3-1 tersebut.

Klopp mengganti tiga pemain saat turun minum pada laga tersebut bersama Harvey Elliott dan Konstantinos Tsimikas karena masalah taktik, namun ia mengonfirmasi alasan mengganti bek berusia 31 tahun karena mengalami sedikit cedera.

Pelatih asal Jerman ini mengatakan dirinya tidak ingin mengambil risiko saat mengetahui cedera yang diderita beknya tersebut. Ia mengatakan cederanya hanya karena intensitas permainan yang sangat tinggi.

“Virgil sedikit merasakan (cedera) pada ototnya dan mengatakan baik-baik saja, dan dia sangat bagus dalam menilai hal ini. Tapi saya tidak mau mengambil risiko,” kata Klopp usai pertandingan, dikutip dari BBC Sport.

“Para fisioterapis terlihat senang ketika saya mengatakan kami tidak ingin mengambil risiko. Ini bukan sebuah cedera, dia hanya merasakan intensitas (permainan).”

Namun setelah pemeriksaan lebih lanjut, cedera yang dialami Van Dijk lebih parah dari pemeriksaan awal.

Bek asal Belanda itu kemungkinan besar akan absen di partai FA Cup melawan Wolves, serta di Premier League melawan Brighton, Chelsea, dan Wolves

“Virgil merupakan kejutan bagi kami. Ini pukulan besar,” ujar Klopp, dikutip dari Sky Sports.

“Dia tidak begitu merasakannya. Saya menariknya keluar, itu tidak begitu jelas mungkin dia mencoba untuk lanjut bermain.”

“Hasil diagnosisnya cukup buruk. Cederanya berminggu-minggu, lebih dari sebulan tapi saya harap bisa lebih cepat.”

“Saya harap bisa cepat sembuh, kita lihat saja. Untuk sekarang dia tidak bisa bermain, itulah adanya dan kami memiliki bek lain.”

“Semuanya baik-baik saja untuk tim tapi ini berat untuk Virgil. Dia bermain sangat bagus selama beberapa tahun terakhir. Kami tidak bisa menggunakannya di lapangan tapi di luar lapangan kami akan menggunakannya.”

Van Dijk akan bergabung di ruang perawatan bersama para pemain lain yang cedera seperti Diogo Jota, Luis Diaz, Roberto Firmino, James Milner, dan Arthur Melo.

Van Dijk digantikan oleh Joel Matip pada laga kontra Brentford. Matip dan Ibrahima Konate akan menjadi pasangan pada laga selanjutnya.

Liverpool kini berada di posisi enam di Premier League, selisih tujuh poin dari Manchester United di posisi keempat.

Tio Prasetyon Utomo

42037

Recent Posts

Hasil Al Ettifaq 0-3 Al Nassr: Gol Penalti Cristiano Ronaldo Bawa Stefano Pioli Raih Debut Manis

Stefano Pioli melakoni debutnya dengan manis, setelah membawa Al Nassr meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas Al Ettifaq, dalam…

36 menit ago

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 Perebutkan Total Hadiah Rp153 Juta

Mansion Sports 9 Ball Open Tournament 2024 menjadi ajang paling prestisius bagi para pebiliar pemula.…

7 jam ago

Hasil Crystal Palace Musim Lalu Buat Orang Berekspektasi Tinggi

Manajer Crystal Palace Oliver Glasner mengatakan penampilan apik mereka di akhir musim lalu membuat banyak…

8 jam ago

Resmi! Graham Arnold Mengundurkan Diri dari Timnas Australia

Pelatih Australia Graham Arnold telah resmi mengundurkan diri dari jabatannya per 20 September 2024. Hal…

8 jam ago

Bagas Adi Optimistis Bali United Kalahkan Malut United

Bek Bali United, Bagas Adi Nugroho dipastikan akan mengisi lini belakang di laga pekan keenam…

8 jam ago

Nova Arianto Senang Timnas Indonesia U-17 Dapat Pelajaran Berharga

Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto mengaku puas dengan kinerja para pemain dalam uji tanding…

8 jam ago