Pada laga perdana Piala Dunia U-17 2023 ada fakta unik yang terjadi. Sejauh ini belum ada tim perwakilan dari CONMEBOL atau Federasi Sepakbola Amerika Selatan yang behasil meraih poin penuh.
Wakil CONMEBOL di Piala Dunia U-17 2023 sendiri ada empat. Mereka adalah Brasil, Argentina, Ekuador dan Venezuela.
Ekuador menjadi tim perwakilan dari CONMEBOL yang main pertama. Menghadapi timnas Indonesia U-17, Ekuador hanya bisa bermain imbang melawan sang tuan rumah ajang tersebut.
Barulah pada Sabtu (11/11) Argentina dan Brasil menyusul Ekuador untuk menjalani laga pertama di Piala Dunia U-17 2023. Namun, keduanya justru harus menelan pil pahit setelah sama-sama kalah dari lawannya masing-masing.
Argentina kalah dari Senegan dengan skor 1-2. Sedangkan Brasil kalah dari Iran dengan skor 2-3. Sebetulnya catatan tersebut masih bisa diperbaiki oleh Venezuela karena mereka baru akan memainkan laga pertamanya hari ini, Minggu (12/11).
Venezuela akan menghadapi sang kampiun dari Oseania, Selandia Baru. Tentu saja bukan pertandingan yang mudah karena Selandia Baru dikenal sebagai tim yang cukup kuat di ajang ini.
Catatan perwakilan dari CONMEBOL seakan berbanding terbalik dengan perwakilan dari CAF atau Federasi Sepakbola Afrika. Tiga dari empat perwakilan CAF berhasil meraih kemenangan.
Senegal sukses mengalahkan Argentina dan menjadi pemuncak klasemen saat ini. Lalu ada Mali yang sukses menghempaskan Uzbekistan dengan skor 3-0, juga jadi pemuncak klasemen saat ini.
Terakhir ada Maroko yang menang atas Panama di laga pembuka Piala Dunia U-17 2023. Maroko menang dengan skor 0-2 dan juga menjadi pemuncak klasemen saat ini.
Untuk tim terakhir dari CAF ada Burkina Faso yang baru akan bermain hari ini melawan Perancis, Minggu (12/11). Jika nantinya Burkina Faso bisa meredam perlawanan dari Perancis bukan tidak mungkin akan menyempurnakan raihan tim dari CAF di matchday pertama.
Pertanyaanya, bisakah Burkina Faso menyempurnakan catatan wakil dari CAF atau justru sebaliknya. Begitu juga dengan Venezuela, bisakah mereka memperbaiki catatan perwakilan dari CONMEBOL di matchday pertama atau justru memastikan tidak ada wakil dari CONMEBOL yang menang di matchday pertama.
Arsitek baru Genoa, Patrick Vieira mengungkapkan tak mudah untuk menangani tim di tengah kompetisi, dan…
Timnas basket Indonesia tak bisa berbuat banyak, saat menjamu Thailand di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Pasukan…
Kieran McKenna, pelatih Ipswich Town, mengungkapkan tekadnya untuk meraih kemenangan melawan Manchester United dalam laga…
Ipswich Town akan menjamu Manchester United di Portman Road pada pekan ke-12 Premier League 2024/2025.…
Napoli akan menjamu AS Roma di Stadio Diego Armando Maradona pada pekan ke-13 Serie A…
Leganes akan menjamu Real Madrid dalam lanjutan pekan ke-14 La Liga 2024/2025. Pertandingan ini akan…