MSPORTS –
Barcelona hanya bisa meraih hasil seri 3-3 ketika bertemu Inter Milan di Nou
Camp, Kamis (13/10/2022) dini hari WIB.
Hasil ini pun
membuat peluang mereka untuk lolos dari babak grup menjadi sulit. Pasalnya, mereka
kini ada di posisi ketiga dengan empat poin, di bawah Inter yang mengoleksi
tujuh poin.
Pada
pertandingan selanjutnya, Inter akan menghadapi Viktoria Plzen sedangkan Barca
melawan Bayern Munich.
Telepas dar
apa pun hasil yang diraih Barca, jika Inter berhasil meraih kemenangan maka ini
akan memastian kegagalan Barca lolos dari babak grup.
Hal ini
dikarenakan Inter unggul secara head-to-head setelah hasil seri 3-3 di atas
serta kemenangan 1-0 pada pekan sebelumnya.
Pelatih Barcelona,
Xavi Hernandez, mengakui situasi sulit yang dihadapi timnya. Ia bahkan mengungkapkan
telah mulai mengalihkan fokus ke kompetisi lain.
“Kami
bergantung kepada tim lain untuk lolos. Itu adalah kesalahan kami. Kami harus
memperbaikinya. Itulah realitanya,” kata Xavi.
“Di Eropa,
prosesnya (perbaikan tim) lebih panjang dibanding yang kami pikir. Ada kompetisi
lain, LaLiga, Copa del Rey, Super Copa,” pungkas Xavi.
Madura United baru menang sekali dari 11 laga Liga 1 2024/25. 10 laga lainnya berakhir…
Leicester City memecat manajer Steve Cooper saat klub tersebut berada di posisi ke-16 di Liga…
Persib Bandung akan menjalani laga tandang menghadapi Port FC pada pertandingan kelima Grup F AFC…
Kepala Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil 33 pemain untuk menjalani Training Centre (TC) yang…
Persib Bandung bisa fokus ke kompetisi Asia bertitle AFC Champions League Two 2024/25 usai operator…
Bali United kembali mengalami kekalahan beruntun. Pada laga pekan ke-11 Liga 1 2024/25 yang baru…