MSPORTS – Lewat
Instagram story, Youssoufa Moukoko mengeluarkan pernyataan yang berisi bantahan
bahwa dirinya telah menolak perpanjangan kontrak yang diajukan oleh Borrusia
Dortmund.
Pada Jumat
(23/12/2022), sebuah surat kabar Jerman, Bild, melapokan bahwa pemain berusia
18 tahun tersebut menolak perpanjangan kontrak dari Dortmund dengan nilai 6
juta euro per musim.
Dalam Instagram
story-nya tersebut, Moukoko mengaku begitu sedih dan terkejut atas laporan itu.
“Mohon
jangan percaya semua yang ada di surat kabar. Saya tahu ini semua sekarang bagian
dari bisnis sepak bola tetapi meskipun saya masih muda saya tidak akan membiarkan
diri saya berada di bawah tekanan soal masa depan,” tulisnya.
“Fokus
penuh saya adalah kepada paruh kedua musim dan ini semuanya tentang Borussia
Dortmund. Tidak ada pemain yang lebih besar dari klub. Saya tidak dan tidak
akan pernah lebih besar dari klub. Pada akhirnya, saya hanya bagian kecil
darinya,” lanjut Moukoko.
“Sangatlah
menyedihkan bahwa saat ini anda bisa membawa sesuatu seperti ini ke dunia dan
memberikan gambara yang keliru tentang saya. Itu sangatlah menyedihkan. Saya masih
terkejutan dengan laporannya,” pungkas Moukoko.
Dalam kesempatan
lain, agen Moukoko, Patrick Williams, juga menegaskan bahwa angka yang beredar
di media tidak benar.
Selain itu,
ia bahkan menyebut bahwa belum ada kesepakatan apa pun yang dicapai antara
kliennya dan Dortmund.
“Saya bisa
mengonfirmasi bahwa kami belum akan mencapai perpanjangan kontrak dengan
Borrusia Dortmund. Saya juga bisa meyakinkan anda bahwa angka yang beredar
tidaklah benar dan Youssoufa tidak pernah ditawarkan sebanyak itu,” ungkapnya
kepada Sky Sports Germany.
“Namun,
kami melakukan kontrak dengan Dortmund dan akan melihat apa yang beberapa hari
ke depan hadirkan,” lanjutnya.
“Pemain
seperti Youssofa menarik setiap klub top di dunia. Terutama ketika dia bebas
dan memiliki masa depan di tim nasional Jerman,” pungkasnya.
Ya, kontrak
Moukoko sendiri di Dortmund memang akan berakhir pada 2023. Jika tidak melakukan
perpanjangan kontrak, maka ia pun bisa didapat klub lain secara gratis.
Pada musim
ini, penyerang cepat tersebut telah mencetak enam gol dan enam assist dari 22
penampilan di semua kompetisi.
Ia juga
merupakan bagian dari skuad Jerman di Piala Dunia 2022 dan mencatatkan satu
penampilan. Namun, mereka gagal untuk lolos dari babak grup.
Celtic bangkit dari ketertinggalan untuk meraih satu poin, saat ditahan imbang 1-1 oleh Club Brugge,…
Mantan bek timnas Inggris, Rio Ferdinand mengaku terkesan dengan performa Liverpool, saat menjinakkan Real Madrid…
Raksasa La Liga Real Madrid mengonfirmasi gelandang Eduardo Camavinga mengalami cedera hamstring, saat mereka kalah…
Timnas Indonesia kembali memberikan kabar gembira bagi para pecinta sepakbola Tanah Air. Dalam ranking FIFA…
Setelah melewati masa sulit akibat skorsing doping, Paul Pogba akhirnya melihat secercah harapan. Pengadilan Arbitrase…
Megabintang Inter Miami, Lionel Messi, kembali mengungkapkan kerinduannya pada Barcelona. Hal ini terungkap dalam dokumenter…