Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses merengkuh kemenangan pada laga pertama mereka di fase grup ganda campuran bulu tangkis Olimpiade Paris 2024, Sabtu (27/7) malam WIB.
Pertandingan yang digelar di Porte de La Chapelle Arena ini dimenangkan oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian dengan skor 2-0 setelah menang 21-13 dan 21-17.
BACA JUGA: Olimpiade Paris 2024: Apa Itu Refugee Olympic Team?
Ganda putra Indonesia tersebut tampil agresif sejak awal. Mereka bahkan mampu unggul 11-5 di interval. Setelah jeda, Fajar/Rian masih memegang kendali. Mantan ganda putra nomor 1 dunia itu kemudian hanya memberi pasangan Jerman delapan poin tambahan untuk menutup set pertama.
Pada set kedua, kejar-kejaran angka terjadi. Setelah sempat unggul 9-6, skor mampu disamakan oleh Lamsfuss/Seidel menjadi 9-9. Namun, juara All England dua kali itu mampu unggul 11-9 di interval.
Setelah itu, pasangan Jerman tersebut coba meningkatkan intensitas serangan mereka. Lamsfuss/Seidel sempat menyamakan kedudukan menjadi 14-14.
Tetapi, pasangan ganda putra Indonesia tersebut pada akhirnya mampu memenangkan pertandingan dengan skor 21-17.
BACA JUGA: Olimpiade Paris 2024: Apa Itu Individual Neutral Athletes?
Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…
Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…
Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…
Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…
Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…
Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…