Lainnya

Bagaimana Sistem Ranking Biliar Di Indonesia?

Pengurus Besar Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (PB POBSI) telah membentuk sistem ranking nasional bagi para atlet biliar di seluruh tanah air.

Hal itu ditetapkan berdasarkan surat keputusan nomor 14/SKEP/PBPOBSI/KU/III/2022. Para atlet biliar di Indonesia akan menggunakan sistem ranking dengan pengumpulan poin untuk menentukan peringkat para atlet.

Perolehan poin akan didapat oleh para atlet yang ikut dalam kejuaraan yang direkomendasikan oleh PB POBSI.

PB POBSI tentu saja mengacu pada prestasi yang diraih oleh para atlet, yang nantinya juga digunakan untuk menentukan atlet yang akan mengikuti seleknas.

Sistem poin ranking juga terbagi serta disesuaikan dengan disiplin masing-masing, yakni: Pool Putra, Pool Putri, Snooker, English Billiard dan Caroom.

“Kami telah memiliki instrumen untuk dapat menetapkan ranking nasional masing-masing disiplin pada akhir tahun nanti. Ini merupakan langkah keterbukaan dan objektivitas untuk atlet yang akan mengikuti seleknas dan mewakili Indonesia pada event international yang lebih baik,” ucap Wakil Ketua II Binpress PB POBSI, Fadil Nasution.

Pada 31 Juli lalu, PB POBSI merilis ranking nasional untuk Pool Putra. Feri Satriyadi berada di puncak klasemen dengan total poin 1905, disusul Irwanto Labewa (1860), Punguan Mantra (1730) dan Andri JFlowers.

Mansion Sports News

42042

Share
Published by
Mansion Sports News

Recent Posts

Lionel Messi Terkesan Dengan Kebangkitan Barcelona Di Bawah Asuhan Hansi Flick

Awal kehidupan Hansi Flick di Barcelona tidak pernah kekurangan pujian dalam beberapa bulan pertama kariernya,…

4 jam ago

Kalah Di Tangan Timnas Indonesia, Pelatih Arab Saudi Herve Renard Dituntut Mundur

Kekalahan mengejutkan yang dialami Arab Saudi dari Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 telah…

5 jam ago

Hasil Liga 1: Gol Tunggal Kelly Sroyer Pastikan Kemenangan PSBS Biak Atas PSS Sleman

PSBS Biak sukses meraih kemenangan ketika bertandang ke markas PSS Sleman pada pekan ke-11 Liga…

7 jam ago

Hasil Liga 1: Comeback Atas Persija Jakarta, Persebaya Surabaya Kokoh Di Puncak Klasemen

Persebaya Surabaya mengamankan kemenangan ketika menghadapi Persija Jakarta pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25, Jumat…

8 jam ago

Ruben Amorim Syok Berat Lihat Latihan Manchester United: Pemain Santai, Intensitas Minim!

Manchester baru saja kedatangan nakhoda anyar, Ruben Amorim. Namun, euforia kedatangan pelatih asal Portugal ini…

8 jam ago

Jadwal Timnas Indonesia Di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025

Timnas Basket Indonesia tengah berlaga di ajang Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025. Babak ini digelar…

9 jam ago