Pertahankan Titel Juara, Viktor Axelsen Raih Medali Emas Olimpiade Paris 2024
Tunggal putra Denmark Viktor Axelsen mempertahankan gelar juara sekaligus meraih medali emas, setelah menang atas juara dunia Kunlavut Vitidsarn (Thailand) pada babak final Olimpiade Paris 2024, Senin (5/8) malam WIB
Bermain di La Chapelle Arena, Axelsen yang menempati unggulan kedua, berjuang keras menghadapi lawannya yang merupakan unggulan kedelapan dengan skor 21-11, 21-11 dalam waktu 52 menit.
Juara Bertahan
Axelsen tercatat sebagai orang pertama yang mampu mempertahankan gelar tunggal putra Olimpiade, sejak legenda bulu tangkis China Lin Dan, yang menang pada Olimpiade 2008 dan 2012.
Vitidsarn sebenarnya mengawali duel dengan baik, tetapi Axelsen segera menemukan ritmenya, dan memimpin dengan meyakinkan di gim pertama dengan tempo 24 menit.
BACA JUGA: Gawat! Jude Bellingham Kena ‘Masalah’ Akibat Tak Jawab Panggilan Telepon Carlo Ancelotti
Dominasi Axelsen kembali terlihat sehingga tak memberikan celah bagi Vitidsarn untuk mengembangkan permainan, sehingga menutup gim kedua dengan angka 21-11.
Sementara itu, tunggal putra Malaysia Lee Zii Jia mengklaim medali perunggu setelah mengalahkan wakil India Lakshya Sen melalui rubber game 13-21, 21-16, 21-11.
Picks and Pick'em is here!
More teams, more wins. Join a public league and draft instantly.