Categories: Uncategorized

Borneo FC Keluar Sebagai Peringkat Ketiga Liga 1 2023/24

Borneo FC akhirnya meraih peringkat ketiga Championship Series Liga 1 2023/24 setelah pada leg kedua menang 4-2 atas Bali United di Stadion Batakan, Balikpapan, Kamis (30/5) malam.

Ini menjadi hasil maksimal setelah di laga leg pertama lalu di Bali, Borneo FC ditahan imbang tanpa gol oleh Serdadu Tridatu.

Gol-gol kemenangan Pesut Etam diciptakan oleh Wiljan Pluim menit ke-3 dan 22 serta Felipe Cadenazzi menit ke-8 dan 70. Sedangkan dua gol balasan dicetak oleh Elias Dolah menit ke-30 dan Irfan Jaya menit ke-39.

Pelatih Bornoe FC, Pieter Huistra mengaku puas dapat mengakhiri musim dengan hasil yang membahagiakan dan menjadi peringkat ketiga.

“Saya senang bisa mengakhiri musim seperti yang kami lakukan ini. Kami memulai pertandingan dengan baik, penyerangan baik dengan skor 3-0.

“Ada kesalahan sehingga skor menjadi 3-2 hingga di babak pertama, masih harus mengorganisir beberapa hal. Saya rasa di babak kedua, kami hampir mengontrol keseluruhan pertandingan,” kata Pieter Huistra.

Dia menambahkan, pada akhirnya sangat senang terutama sebagai tim untuk seluruh klub, bahwa Borneo FC bisa mengakhiri musim dengan catatan baik.

“Di regular season, unggul dengan 8 poin sebanyak 5 kali sebelum akhir musim reguler.

“Di semi final Championship Series, kami sedikit tidak beruntung. Sekarang kami berhasil untuk mengakhiri musim seperti ini,” ucap Pieter Huistra menambahkan.

BACA JUGA: Bali United Kalah di Laga Perebutan Tempat Ketiga Melawan Borneo FC

PERJALANAN BORNEO FC

Mengenai perjalanan Borneo FC berikutnya, pelatih asal Belanda itu menjelaskan sudah ada agenda yang akan dijalani timnya.

Mengenai perjalanan musim ini yang luar biasa bagi Borneo FC, Pieter Huistra memberikan penjelasannya.

“Kesimpulan dari musim ini adalah jika dibandingkan dengan musim lalu ketika saya memulainya, kami telah berkembang sebagai tim.

“Tapi klub kami juga telah berkembang. Musim ini, kami harus meninggalkan Stadion Segiri untuk renovasi. Kami harus meninggalkan lapangan latihan kami dan kami telah memiliki lapangan latihan baru sekarang yang telah siap,” ucapnya lagi.

Tak lupa dia juga berterima kasih pada suporter Borneo FC yang selalu memberikan dukungan terbaiknya musim ini.

“Saya ingin mengakhiri dengan mengucapkan terima kasih kepada seluruh suporter yang telah datang ke Balikpapan.

“Untuk datang ke sini tidaklah mudah bagi mereka. Banyak bagi mereka telah mencoba, datang ke sini dan mengunjungi klub dan memberikan support. Jadi saya memikirkan itu dari mereka,” pungkasnya.

Rinaldy Azka

42039

Share
Published by
Rinaldy Azka

Recent Posts

Persija Vs PSIS Tanpa Jakmania, Carlos Pena: Kemenangan Sangat Penting

Persija Jakarta akan menjalani empat laga kandang tanpa kehadiran penonton imbas sanksi dari Komisi Disiplin…

2 minggu ago

Alessandro Costacurta: AC Milan Tak Perlu Jual Pemain, Tapi…

Alessandro Costacurta, legenda AC Milan, menyatakan bahwa ia tidak akan menjual Rafael Leao, Theo Hernandez,…

3 minggu ago

Terlalu ‘Hati-Hati’, Fabio Capello Kritik Pedas Juventus Asuhan Thiago Motta

Fabio Capello, mantan pelatih Juventus, melontarkan kritik pedas terhadap Thiago Motta. Ia menilai Juventus di…

3 minggu ago

Lautaro Martinez Terancam Sanksi: Dugaan Penistaan Agama Usai Derbi Italia!

Lautaro Martinez, bintang Inter Milan, terancam sanksi akibat dugaan penistaan agama. Jaksa Federal FIGC (Federasi…

3 minggu ago

Julian Alvarez Tidak Kecewa Tinggalkan Manchester City & Gabung Atletico Madrid

Julian Alvarez, penyerang asal Argentina, membuktikan keputusannya tepat. Setelah pindah dari Manchester City ke Atletico…

3 minggu ago

Barcelona Ditahan Atletico Madrid: Pertahanan Rawan, Flick Dikritik Legenda!

Rentetan kemenangan Barcelona terhenti di ajang Copa del Rey. Hasil imbang melawan Atletico Madrid pada…

3 minggu ago