Cicipi Gelar Premier League Pertama, Jack Grealish: Saya Menangis!

Tio Prasetyon Utomo

May 23, 2022 · 1 min read

Cicipi Gelar Premier League Pertama, Jack Grealish: Saya Menangis!
Football | May 23, 2022
Jack Grealish meraih gelar Premier League pertama dalam karirnya

MGOALINDO – Keberhasilan Manchester City menjadi juara
Premier League musim 2021/2022 terasa lebih spesial bagi Jack Grealish.
Pasalnya, ini merupakan gelar pertamanya dalam karirnya.

“Ini tidak bisa dipercaya. Saya berlari ke lorong (lapangan)
dan menangis. Jujur, saya tidak bisa mengungkapkannya dalam kata-kata. Saya
menangis. Medali ini berarti segalanya. Saya tidak pernah memenangkannya, jadi
saya sangat bahagia!” ungkap pemain berusia 26 tahun tersebut seperti dikutip
dari situs resmi klub.

“Semasa kecil, anda ingin memenangkan Premier League. Dan
bisa memenangkan Premier League, saya tidak bisa mengungkapkannya,” tambah pemain
bernomor punggung 10 tersebut.

Dalam pertandingan ini, City berhasil mengalahkan Aston
Villa, mantan tim Grealish. Ia pun mengakui kualitas bagus mantan timnya
tersebut. Namun, Grealish menegaskan bahwa kualitas timnya yang jauh lebih
bagus membuat mereka bisa mengalahkan siapa pun.

Pada musim pertamanya ini, pemain Tim Nasional Inggris ini
mencatatkan 26 penampilan dengan sumbangan tiga gol dan tiga assist di Premier
League.

Ia pun mengaku bahwa semua ini ternyata lebih berat
dibanding dugaannya. Namun, ia juga menegaskan bahwa dirinya bisa berkontribusi
lebih banyak

“Lebih berat dari yang saya duga. Saya menikmati setiap
menitnya. Saya keluar dari zona nyaman, tetapi jujur, ini (gelar) membuatnya
menjadi sepadan.”

“Saya tahu saya bisa berkontribusi lebih banyak dan akan.
Saya merasa telah memainkan peran saya, seperti gol melawan West Ham. Saya bisa
berkontribusi lebih banyak. Saya tahu peran yang harus dimainkan di klub
ini.”

Terakhir, ia pun memuji seluruh timnya karena telah
menyambutnya dengan tangan yang begitu terbuka. Terutama sang pelatih, Pep
Guardiola, yang diakuinya seorang jenius.

“Orang-porang di sini membuat saya merasa tersambut. Jujur,
mereka luar biasa dan saya sangat mencintai mereka. Pep adalah seorang jenius.
Dia luar biasa secara sepak bola. Saya mengundang anda untuk datang dan
menyaksikan pembicaraan timnya sebelum pertandingan,” puji Grealish.

“Saya mendapat medali di sini, semoga lebih banyak!”
pungkasnya.