GP Belgia: Max Verstappen Tercepat di Spa-Francorchamps, Dominasi Red Bull Berlanjut

Tio Prasetyon Utomo

July 30, 2023 · 3 min read

GP Belgia: Max Verstappen Tercepat di Spa-Francorchamps, Dominasi Red Bull Berlanjut
Other Sports | July 30, 2023
GP Belgia: Max Verstappen Tercepat di Spa-Francorchamps, Dominasi Red Bull Berlanjut

MSPORTS – Juara dunia dua kali Max Verstappen melanjutkan dominasi Red Bull musim ini dengan kemenangan di GP Belgia pada Minggu (30/7). Pembalap asal Belanda tersebut menang usai start dari posisi keenam, dengan rekan setimnya Sergio Perez berada di posisi kedua.

Hasil ini membuat Verstappen meraih delapan kemenangan beruntun pada musim ini, sekaligus unggul 125 dari Perez di klasemen pembalap. Sementara Red Bull unggul 256 poin dari Mercedes di klasemen konstruktor.

Setelah selama akhir pekan sirkuit Spa-Francorchamps diguyur hujan, sesi balapan ini dimulai dengan kondisi kering.

Pembalap Ferrari, Charles Leclerc, berhasil menjaga posisi terdepan usai start, dengan Perez yang berada di posisi kedua di depan Lewis Hamilton (Mercedes).

Namun nasib buruk menimpa pembalap Ferrari lainnya, Carlos Sainz, yang locked-up dan menabrak Oscar Piastri (McLaren) di tikungan pertama. Kedua pembalap tersebut pun gagal menemukan garis finis di balapan ini.

Keunggulan Leclerc tidak bertahan lama ketika Perez berhasil menyalip di Kemmel Straight. Sementara Verstappen naik ke posisi empat setelah insiden Sainz dan Piastri.

Perez langsung memperlebar jarak dari Leclerc. Namun Verstappen mulai merangsek naik dengan menyalip Hamilton dan Leclerc.

Pada lap ke-16, Verstappen menyalip rekan setimnya tersebut untuk memimpin balapan.

Namun hujan rintik kemudian turun pada lap ke-18. Verstappen sempat sedikit kehilangan kendali di Eau Rouge, namun kondisi tersebut tidak menghalanginya untuk tetap memimpin balapan.

Setelah pit stop, Verstappen mampu menjaga jaraknya dengan Perez yang harus puas di posisi kedua. Sementara Hamilton tidak mampu menyalip Leclerc yang meraih podium terakhir pada balapan kali ini.

Fernando Alonso (Aston Martin) yang crash pada sesi sprint, berhasil menempatkan mobilnya di peringkat kelima. Sementara George Russell (Mercedes) harus puas di posisi keenam.

McLaren mengalami situasi buruk ketika Piastri terpaksa retired. Situasi ini diperburuk ketika rekan setimnya, Lando Norris, yang sempat kehilangan banyak posisi, sebelum sukses finis di posisi ketujuh.

Esteban Ocon (Alpine) sukses berada di posisi kedelapan. Sedangkan Lance Stroll membawa dua Aston Martin di posisi 10 besar dengan finis di posisi kesembilan. Adapun Yuki Tsunoda meraih posisi poin terakhir dengan menempati peringkat ke-10 bagi AlphaTauri yang dalam situasi buruk musim ini.

Berikut hasil lengkap GP Belgia, Minggu (30/7):