Kembali ke Lintasan, Ini Target Marc Marquez dan Joan Mir di GP Inggris

Tio Prasetyon Utomo

August 03, 2023 · 1 min read

Kembali ke Lintasan, Ini Target Marc Marquez dan Joan Mir di GP Inggris
MotoGP | August 03, 2023
Kembali ke Lintasan, Ini Target Marc Marquez dan Joan Mir di GP Inggris

Foto: Twitter/HRC_MotoGP

MSPORTS – Usai
jeda selama lebih dari sebulan, MotoGP akan kembali melanjutkan kompetisi musim
2023 di GP Inggris pada akhir pekan ini.

Balapan
tersebut akan semakin berarti bagi duo Repsol Honda, Marc Marquez dan Joan Mir.

Marquez
absen di dua balapan terakhir dan Mir di tiga balapan terakhir. Keduanya sama-sama
mengalami cedera.

Dengan jeda
yang lebih lama, mereka pun menegaskan telah kembali fit dan siap bertarung di
sirkuit Silverstone.

“Kami
menikmati jeda musim panas yang penting. Sebuah kesempatan untuk memulai lagi
dan memulihkan diri setelah awal tahun yang begitu menuntut,” kata Marquez.

“Dari sisi fisik
dan mental, saya datang ke sirkuit ini dengan begitu segar dan siap untuk
bekerja. Saya menantikan bertemu kembali semua orang di Repsol Honda Team dan
memahami hasil kerja yang telah dilakukan selama jeda,” lanjutnya.

“Silverstone
adalah sirkuit di mana saya melewati banyak pertarungan yang menarik di masa
lalu. Yang tepenting adalah kembali ke motor, kembali bekerja, dan mencoba
untuk memperbaiki paruh pertama,” tegasnya.

Sementara
itu, Mir menyatakan: “Jeda kami jauh lebih lama dibanding yang lain. Saya sekarang
telah pulih sepenuhnya dari cedera yang diderita di Mugello.”

“Saya sudah
kembali berlatih dan mengendarai beberapa motor yang berbeda secara normal untuk
beberapa pekan. Jadi, saya merasa baik secara fisik,” ujar Mir.

“Tujuan
untuk akhir pekan ini adalah memaksimalkan setiap sesi dan kembali ke cara
berpikir MotoGP dan balapan setelah absen begitu lama,” sambungnya.

“Akan hebat
bisa melihat semua orang lagi dan kembali mengendari RC213V,” pungkasnya.